5 Pantai dengan Sunset terindah di Sulawesi Selatan
Liburan, perjalanan
wisata dan foto adalah tiga hal yang tidak bisa dipisahkan. Apalagi untuk
anak-anak muda yang eksis banget di medsos terutama yang punya akun instagram,
pastinya akan mengunjungi destinasi wisata yang instagramable. Bahkan mungkin
banyak yang lebih pusing mikirin konten instagram ketimbang tugas kuliah atau
pekerjaannya….
Well guys, ini ada
beberapa pantai di Sulawesi Selatan yang sunsetnya instragamable banget yang
pernah saya kunjungi di akhir 2014 kemarin.
Pantai Losari
Foto: koleksi pribadi
Pantai ini terletak di
kota Makassar. Pantai ini semacam landmark
dari ibukota provinsi Sulawesi Selatan ini. Pantai ini adalah meet point anak muda Makassar terutama
di saat weekend. Pantai Losari ini
adalah tempat yang sempurna untuk menikmati sunset
di kota Makassar. Sambil menikmati sunset
di sini, para wisatawan bisa berwisata kuliner khas kota ini . Di sepanjang jalan
banyak sekali tempat jajanan, mulai dari gerobak sampai ke restoran.
Sunset di Losari, Foto : instagram.com/satriavslolo
Pantai Akkarena
Foto: koleksi pribadi
Pantai Akkarena juga
masih di sekitaran kota Makassar. Akkarena tidak terlalu jauh letaknya dari
Trans Studio Makassar. Menikmati sunset
di pantai ini bisa dilakukan bersama keluarga kalian guys… Kalian bisa ajak keponakan-keponakan kalian. Selain mereka
bisa bermain air dan pasir sepuasnya, arena bermain anak juga tersedia di
lingkungan pantai ini. Meskipun bukan pantai berpasir putih, saya yang penyuka
pantai berpasir sangat menikmati pantai Akkarena ini.
Sunset di Akkarena, Foto: instagram.com/zooekma4575
Pantai Marina Bantaeng
Foto: koleksi pribadi
Sepanjang perjalanan menuju
rumah salah seorang sahabat di Bulukumba, mataku dimanjakan oleh pemandangan
indah laut dan pesisir pantai. Salah satunya adalah Pantai Marina di Bantaeng. Menurut
cerita sahabat saya, Pantai ini dulunya tidak seindah saat ini sampai beberapa
waktu yang lalu pihak pemerintah daerah Kabupaten Bantaeng mulai serius
mengelolanya. Untuk dapat menikmati pantai ini, kita harus membayar tiket masuk
sekitar Rp 5.000 saja.
Sunset di Pantai Marina Bantaeng, foto: instagram.com/h.muhammadyasin
Pantai Tanjung Bira
foto: koleksi pribadi
Tanjung Bira adalah
salah satu landmark dari kota Bulukumba. Buat kalian yang suka diving ataupun snorkeling,
tempat ini merupakan salah satu surga kalian. Selain merupakan spot diving dan snorkeling yang indah, tempat ini juga merupakan ‘rumah’ pembuatan
kapal Pinisi (kapal tradisional Sulawesi Selatan) dimana pengunjung dapat
menikmati proses pembuatannya secara langsung.
Sunset di Tanjung Bira, foto: instagram.com/explore.tanjungbira
Pantai Bara
foto: koleksi pribadi
Pantai Bara ini adalah
pantai yang paling kusukai dari sekian pantai yang kukunjungi. Pantai ini lebih
terpencil dan tersembunyi, meski letaknya tak jauh dari Tanjung Bira. Ketika itu,
kami harus membelah hutan dan melalui jalan setapak untuk bisa sampai di pantai
indah dan eksotis ini. Pantai Bara lebih privat dibandingkan Tanjung Bira yang
ramai dan semrawut. Beruntungnya saya, salah satu kerabat dari sahabat saya di
Bulukumba adalah pemilik salah satu bungalow di Pantai Bara sehingga saya bisa
menikmati sunset sepuasnya. Bungalow-bungalow
yang ada di Pantai Bara memiliki akses langsung ke pantai. Saya hanya harus
menuruni tebing jurang melalui tangga buatan untuk dapat bermain pasir, air dan
menikmati sunset di belakang bungalow.
Itulah lima pantai
yang memiliki sunset terindah di
Sulawesi Selatan menurut saya lho ya, bukan menurut on the spot… Sunset di kelima pantai itu bisa kalian
jadikan lokasi foto prewed kalian, atau hanya sekedar untuk menghiasi konten
instagram kalian. Gimana? Mau ajak siapa buat menikmati sunset yang romantis itu?
*tulisan ini buat ikut
challenge Estrilook Community
#Day1
Komentar
Posting Komentar